Ringkasan dari bulletin no 25

Pertama kali saya berada di Bali dari tanggal 15 Januari sampai 13 Februari 2017. Saya datang ke Bali sebagai teman Mama Christine.

Bersama Florence Grenot*, seorang teman dan pelukis, kami menawarkan diri untuk mengajar workshop menggambar dan melukis kepada anak-anak asuh Yayasan ANAK**. Informasi mengenai kegiatan ini menyebar dengan cepat hingga ke sekolah-sekolah di sekitar yayasan. Guru-guru sekolah meminta kami untuk mengadakan workshop di sekolah mereka di Pakisan, Sawan dan Galungan.

Workshop dimulai dengan pelajaran menggambar wajah dengan proporsi sederhana. Anak-anak diajarkan untuk menggambar mata, hidung, mulut dan telinga dengan tepat menggunakan arang, lalu dilanjutkan menggambar cekungan dan tonjolan untuk menghasilkan volume seperti sebuah foto wajah.


Berkat imajinasi Florence yang luar biasa, anak-anak dapat menggambar hewan imajinasi mereka sendiri. Mereka sangat antusias mengikuti workshop ini. Keindahan lukisan anak-anak membuat kami ingin mengabadikannya dalam wujud mural fresko. Mural pertama adalah gambar hewan imajiner yang dilukis di dinding pusat kegiatan (center) Pakisan dan mural kedua berupa burung fantastis di dinding perpustakaan sekolah Galungan yang didirikan oleh Yayasan ANAK.

Kedua mural fresko ini akan menjadi pengingat bagi anak-anak bahwa mereka kreatif dan imajinatif. Jika mereka bisa kreatif dan imajinatif saat melukis, maka begitu pula dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Ingatlah motto hidup: JADILAH DIRI SENDIRI dan TIDAK ADA YANG TIDAK MUNGKIN

Mural di Pakisan seketika berubah menjadi sebuah cerita imajinatif ciptaan anak-anak yang dibuka dengan kalimat: “Pada jaman dahulu, di hutan dekat Pakisan. . . terdengar suara hewan-hewan tertawa”



Terima kasih atas sambutan tim ANAK yang begitu hangat dan bersahabat, juga atas bantuannya mencari peralatan melukis serta dalam mengkoordinasi anak-anak.

Begitu banyak pengalaman yang kami dapat dari Yayasan Anak tentang Bali dan adat-istiadatnya.

Om swastiastu.

 

Hélène Petit-Pillie

* Florence Grenot pelukis asal kota Lyon telah mengadakan berbagai kegiatan workshop di dunia (India, Madagaskar, Rumania, Kenya, Kamerun, Senegal, Guinea)

Website: Florence Grenot magix workshop di Bali – http://florencegrenot.magix.net

** di pusat kegiatan ANAK di Pakisan, Amed dan asrama di Singaraja.